Catat! Tanggal Pendaftaran Tamtama PK TNI AL Gelombang 1 Mulai 26 Desember 2024

Pendaftaran Tamtama TNI AL
Para peserta seleksi saat berada di Lapetal Malang (Ist)

Kota Malang, inimalangraya.com –  Pendaftaran sebagai tamtama Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) resmi dibuka besok, 26 Desember 2024.

Dikutip dari situs resmi Lembaga Penyediaan Tenaga TNI AL (Lapetal) Malang, kesempatan terbuka bagi para pria lulusan SMA sederajat yang ingin membela bangsa dan negara untuk mendaftar sebagai tamtama TNI AL.

Pendaftaran Tamtama PK Gelombang I Tahun Anggaran 2025 ini akan mulai 26 Desember 2024 dan berakhir pada 31 Januari 2025.

Jadi, waktunya juga tidak lama sehingga siapapun yang ingin segera mendaftar dapat mempersiapkan diri.

Perlu diperhatikan bahwa pendaftaran hanya dapat dilakukan melalui situs resmi yaitu  https://al.rekrutmen-tni.mil.id/.

Pendaftaran Online Sebelum Pendaftaran Fisik

Setelah melakukan pendaftaran secara online, para pendaftar dapat melakukan daftar ulang secara fisik.

Syaratnya adalah membawa cetakan formulir pendaftaran beserta kelengkapan yang diperlukan.

Kelengkapan tersebut adalah KTP pendaftar dan orang tua atau wali, akte kelahiran, BPJS, ijazah dan SKHUN SD hingga SMA,serta dua lembar foto hitam putih ukuran 4×6 dan 1 lembar foto hitam putih 3×4 dan juga dua stopmap warna merah.

Untuk para pendaftar yang ada di Malang Raya atau Kota Malang, mereka dapat langsung mendaftar secara fisik di Mako Lanal Malang yakni di Jl. Yos Sudarso no 14 Klojen, Kota Malang.

Setelah mendaftar, proses validasi akan berlangsung pada 6 hingga 31 Januari 2025.

Seleksi Pusat di Kantor Lapetal Malang

Syarat utama yang juga perlu perhatian adalah pendaftar wajib berdomisili sesuai KTP minimal 12 bulan di wilayah pendaftaran terdekat.

Nantinya, para peserta akan menjalani seleksi tingkat daerah di lokasi mako pendaftaran.

Seleksi tingkat pusat akan berlangsung di kantor Lapetal Malang, dengan biaya negara.

Nantinya, calon yang tidak lulus seleksi tingkat pusat akan dikembalikan ke daerah dimana yang bersangkutan mendaftar dengan biaya negara.

Peserta tidak akan dikenakan biaya apapun selama proses pendaftaran hingga seleksi berakhir sehingga diimbau untuk tidak terbujuk rayuan oknum yang mengatasnamakan panitia penerimaan Tamtama PK TNI AL.

Tinggalkan Komentar