SMA Taman Harapan Malang Kembali Lahirkan Siswa Berprestasi

Kota Malang, inimalangraya.com – SMA Taman Harapan Malang bangga dengan prestasi salah satu siswanya bernama Panji Sedayu.
Meski baru menggeluti tinju selama lima bulan, remaja berusia 17 tahun ini raih medali perak di cabang olahraga tinju amatir Bupati Ngawi Cup 2024 yang digelar pada 12 Agustus 2024 lalu.
Kepala sekolah SMA Taman Harapan Malang, Palupi Yamini, S.Pd mengungkapkan rasa bangganya akan prestasi murid kelas XII itu.
“Kami mengucapkan selamat dan terima kasih untuk ananda Panji Sedayu yang sudah membawa harum nama SMA Taman Harapan,” ungkap Palupi kepada wartawan.
Dukungan SMA Taman Harapan Malang Kepada Siswa Berprestasi
Ia katakan bahwa pihak sekolah selalu memberi dukungan. Pihaknya memberi kelonggaran waktu sehingga bisa berlatih secara intens..
“Dispensasi khusus kami berikan saat ada persiapan pertandingan atau kejuaraan dimana pelatih memberi surat terkait jadwal khusus latihan intensif,” imbuhnya.
Ia harapkan Panji, yang juga seorang atlet Woodball, bisa mempertahankan prestasinya. Ia katakan semua pendidik di SMA Taman Harapan sangat memberikan apresiasi dan dukungan kepada siswa berprestasi.
“Tentu kita berharap ia dapat meningkatkan prestasinya di masa mendatang. Dan yang terpenting Panji dapat memotivasi untuk siswa lainnya sehingga juga meraih prestasi di bidang apapun,” pungkasnya.
Bagi Panji kejuaraan perdana ini tentu berkesan baginya.
“Ini event kejuaraan pertama saya di dunia tinju, di kelas eksebisi meskipun belum meraih medali emas,” paparnya
Sebagai informasi, ia meraih medali perak di kelas Eksebisi 63.5 kg melawan petinju asal Malang Tegar Febriansyah.
Fokus pada Prestasi Akademi dan Non Akademik
Remaja yang mengidolakan Thomas Hearns ini menggeluti dunia tinju yang cukup menantang terlebih karena ia sudah duduk di tahap akhir SMA.
“Seringkali saya sedikit kesulitan karena harus berfokus pada pelajaran dan kegiatan tinju tersebut,” ujarnya. “Tetapi saya berusaha sebisa mungkin untuk bisa mengatur waktu untuk belajar dan berlatih agar berjalan seimbang.”
Panji Sedayu merupakan salah satu petinju binaan Lion Boxing Malang.
Ia mantap dengan dunia yang ia cintai ini dengan risiko yang mungkin terjadi. “Saya sempat khawatir tetapi berusaha mengesampingkan hal tersebut,” jawabnya ketika ditanya terkait risiko yang ia alami di cabang olahraga ini.
BACA JUGA