Denny Caknan Bakal Hibur Masyarakat Kota Malang di Malam Pergantian Tahun

Kota Malang, Inimalangraya.com – Warga Kota Malang sudah tak sabar dengan kehadiran Denny Caknan yang meriahkan acara tahun baru.
Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menghadirkan penyanyi dan pencipta lagu pop Jawa dan koplo ini bakal memeriahkan perayaan malam pergantian tahun 2024 menuju 2025.
Melalui perayaan dengan konsep Pesta Rakyat tersebut, Pemkot Malang hadirkan penyanyi bernama asli Deni Setiawan itu, untuk menghibur warga di pergantian tahun.
Dikutip dari Instagram @prokompimkotamalang, pesta tersebut berlangsung di Halaman Balai Kota Malang pada Selasa (31/12/2024) besok.
Gelaran pesta rakyat bertajuk ‘Rajut Kolaborasi Gapai Prestasi’ ini diharapkan mampu menghibur masyarakat Kota Malang dalam menikmati momen pergantian tahun.
Tidak hanya dihibur oleh Denny Caknan, semaraknya pesta malam pergantian tahun baru juga bakal hadirkan beberapa band lokal asal Kota Malang seperti Ishokuichi feat Salma Ashanty.
Selain itu, ada pula musik patrol asal Kayutangan juga dipastikan akan menghibur masyarakat Kota Malang.
Untuk menutup acara malam pergantian tahun, Pemkot Malang juga akan menampilkan atraksi Kembang Api yang dipastikan akan menghibur dan memukau masyarakat Kota Malang yang ikut merayakan pesta malam tahun baru di Balai Kota Malang.
Namun, sebelum menggelar pesta rakyat ini, Pemkot Malang melalui Dinas Koperasi, Perindustrian Dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang menggelar festival Gebyar UMKM yang digelar di Malang Creative Center (MCC).
Acara yang bertajuk ‘UMKM Naik Kelas’ ini sudah berlangsung sejak 27 Desember dan berakhir pada 31 Desember 2024.
‘UMKM Naik Kelas ini hadirkan produk-produk lokal asli Kota Malang.
Bahkan, penyanyi atau sinden terkenal asal Jawa Timur, Niken Salindri menghibur masyarakat yang turut menghadiri Gebyar UMKM ini pada Minggu (29/12/2024).
BACA JUGA