Tandang ke Tottenham Hotspur, Liverpool Tak Dipusingkan Masalah Cedera

Tottenham Hotspur Liverpool
Sesi latihan pemain Liverpool sebelum laga lawan Tottenham Hotspur (LiverpoolFC)

London, inimalangraya.com  – Sebelum bertemu di semifinal Piala EFL, Tottenham Hotspur dan Liverpool akan bertarung di pertandingan Liga Premier nanti malam pukul 23:30 di stadion Tottenham Hotspur

Tim asuhan Ange Postecoglou menang telak 4-3 atas Manchester United pada pertengahan pekan.

Sementara The Reds sebagap pemuncak klasemen sementara menang 2-1 di Southampton untuk menjaga harapan mereka meraih empat gelar.

Setelah mengakhiri empat pertandingan tanpa kemenangan di semua kompetisi di kandang sendiri, agenda berikutnya bagi Tottenham adalah menghindari empat pertandingan tanpa kemenangan di pertandingan kandang Liga Premier.

Hal ini belum pernah mereka alami sejak hari-hari mereka di White Hart Lane pada tahun 2013.

Tuan rumah telah kalahkan Southampton hanya dalam waktu 45 menit selama pertandingan Liga Premier akhir pekan lalu.

Tetapi Liverpool asuhan Arne Slot bekerja lebih keras untuk mengalahkan tim papan bawah divisi tersebut dalam laga piala pada pertengahan minggu.

Tak terkalahkan dalam 20 pertandingan papan atas di semua kompetisi, The Reds tetap berada di puncak klasemen Liga Premier.

Tetapi keunggulan ini bisa terkejar karena Chelsea telah memperkecil selisih menjadi dua poin berkat hasil imbang beruntun Liverpool dengan Newcastle United dan Fulham.

Menyelamatkan hasil imbang 2-2 melawan The Cottagers setelah kehilangan Andy Robertson karena kartu merah di babak pertama adalah prestasi ciamik.

Dan tidak ada satu pun tim yang berhasil menaklukkan Liverpool sebagai tim tuan rumah musim ini.

Tidak mengherankan karena Mohamed Salah dkk adalah satu-satunya tim di Liga utama Inggris yang masih memiliki rekor tandang tak terkalahkan musim ini.

Lebih jauh lagi, hanya dua dari 23 pertarungan terakhir Liverpool di Liga Premier dengan Tottenham yang membuat The Reds kalah.

Saat itu gol bunuh diri Joel Matip di akhir pertandingan jadi penyebab kekalahan.

Prediksi Pemain Tottenham Hotspur vs Liverpool

Tottenham masih berkutat pada pertahanan yang rapuh selama periode liburan, karena absennya Ben Davies, Cristian Romero, Micky van de Ven atau Guglielmo Vicario.

Selain itu, Mikey Moore, Wilson Odobert, Richarlison dan Rodrigo Bentancur juga tak dapat perkuat tuan rumah.

Timo Werner mungkin sudah pulih dari infeksi virus, sementara Destiny Udogie hanya absen dalam kemenangan Piala EFL karena sakit dan seharusnya sudah pulih untuk menghadapi tim tamu.

Djed Spence akan jadi andalan Postecoglou di pertandingan maha berat ini. Selain itu, kapten Son hanya perlu membuat satu assist untuk mencetak rekor klub baru untuk assist Liga Premier.

PEkan lalu, ia sudah samai jumlah assist Darren Anderton sebanyak 68 akhir.

Satu-satunya kekhawatiran Liverpool untuk pertandingan hari Minggu juga datang dari lini belakang. Meski tak mengkhawatirkan karena Conor Bradley  dan Ibrahima Konate saja yang akan absen karena cedera.

Robertson memenuhi syarat untuk bermain lagi setelah menjalani hukuman larangan bertanding di Piala EFL. Kostas Tsimikas juga sudah pulih sehingga pemain Yunani itu bakal punya kesempatan tampil.

Setelah menikmati istirahat total di tengah pekan, Salah dapat catat rekor tambahan di Liga Premier. Pemain asal Mesir itu telah mencetak 13 gol dan sembilan assist di Liga Premier 2024-25.

Ia berkesempatan menjadi pemain pertama yang mencetak dua digit dalam satu musim.

 

Prediksi Lineup Tottenham Hotspur:

Forster; Porro, Gray, Dragusin, Udogie; Sarr, Bissouma; Kulusevski, Maddison, Son; Solanke

Prediksi pemain Liverpool:

Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Tsimikas; Mac Allister, Gravenberch; Salah, Szoboszlai, Diaz; Jota

Tinggalkan Komentar