Tak Peduli Lawan Siapa, Arne Slot Katakan Liverpool Belum Teruji

London, inimalangraya.com – Pelatih Liverpool Arne Slot tak silau dengan rekor belum pernah kalah di laga tandang musim ini sebelum tandang ke West Ham pada Minggu (29/12/2024) pukul 00:15.
Liverpool saat ini unggul tujuh poin di puncak klasemen Liga Premier dengan satu pertandingan tersisa.
Tim Merseyside itu menang enam kali dan seri dua kali dari delapan pertandingan tandang mereka meski Slot tak pikirkan hal itu.
Ia katakan ukuran sebenarnya dari kinerja mereka terlihat pada akhir musim.
“Performa tandang kami memang bagus, tetapi mungkin ada hubungannya dengan tim yang kami hadapi di paruh pertama musim ini,” kata Slot seperti dikutip dari situs resmi LFC.
“Kami terutama menghadapi tim di paruh atas klasemen di kandang. Dan tim lain yang kami hadapi di tandang, jadi mungkin ada hubungannya dengan itu.”
Slot katakan memang timnya cukup kuat di laga kandang dan kandang.
“Tapi saya tidak melihat alasan mengapa kami lebih kuat di sana dan di sini. Tetapi kami dapat menilai dengan lebih baik di akhir musim setelah bermain melawan setiap tim di kandang dan tandang,” lanjut dia.
Liverpool akan bermain tanpa Conor Bradley dan Ibrahima Konate yang masih dalam pemulihan cedera.
The Reds masih diunggulkan meski Slot tidak anggap remeh tim lawan.
Ia sebutkan banyak hal dapat berubah dengan cepat di Liga Premier.
“Kami tahu berapa banyak tim bagus di liga ini. Mereka juga mampu memenangkan hampir setiap pertandingan. Tidak ada tekanan tambahan – selalu ada tekanan jika Anda bekerja di klub seperti Liverpool,” ujar mantan pelatih Feyenoord itu.
Virgil van Dijk, Mohamed Salah, dan Trent Alexander-Arnold dari Liverpool sudah digosipkan segera hengkang karena kontrak mereka akan habis pada akhir musim.
Tetapi Slot tetap bungkam tentang masa depan mereka.
Slot memuji kontribusi Van Dijk bagi tim, dengan mengatakan kapten mereka telah menjalani musim yang luar biasa.
“Ia telah menjadi pemain yang luar biasa. Pemain yang hebat bagi Liverpool selama bertahun-tahun,” kata Slot. “Ia selalu berada di atas rekan setimnya dan beri teladan.”
BACA JUGA