Pengembangan Kualitas Tenaga Pengajar Bahasa Inggris Di Malang Jadi Kepedulian Guru Besar Ma Chung Ini

Pengajar Bahasa Inggris Malang
Pelatihan bersama RELO Kedutaan Amerika Serikat untuk penerapan metode mengajar Bahasa Inggris Mutakhir (ELTT) pada 2024 (Ist)

Kota Malang, inimalangraya.com – Transformasi metode belajar peserta didik setelah pandemi Covid-19 membuat Prof. Dr. Daniel Ginting, S.S., M.Pd. tingkatkan kualitas tenaga pengajar Bahasa Inggris di Malang.

Ia melakukan gebrakan inovatif dimana ia menganggap pendidik harus dapat lebih adaptif.

Sebagai guru besar Universitas Ma Chung Malang, ia memiliki keinginan bahwa pembelajaran berbasis teknologi perlu diimplementasikan.

Pun masih ada kesenjangan akses teknologi serta dan kesiapan pendidik mengadopsi metode baru.

“Saya dorong penggunaan teknologi supay lebih terjangkau dan juga ramah bagi semua kalangan,” paparnya kepada wartawan Inimalangraya.com “Hal ini diimplementasikan melalui blended learning yaitu lewat pemanfaatan pembelajaran dengan penggunaan platform learning management system lalu mengembednya dengan video interaktif ringan sembari membagikan materi digital.”

Daniel lakukan peningkatan kesiapan para pendidik untuk mengadopsi teknologi lewat kerjasama dengan Kepala Dinas Pendidikan Kotamadya Malang.

“Kami gelar pelatihan serta pendampingan bagi guru dan siswa melalui bentuk seminar. Tetapi saya bekerja sama dengan RELO Kedutaan Amerika Bersama World Learning untuk lebih menjangkau lebih banyak guru,” katanya. “Saya memberikan pelatihan penerapan metode mengajar Bahasa Inggris Mutakhir yang berpusat pada siswa yakni ELTT.”

Program berdampak tersebut salah satunya yaitu Indonesian English Lecturers Association (IELA) yang menjadi sarana pendidik Bahasa Inggris dan sudah menggelar berbagai seminar.

“Salah satunya yaitu seminar internasional IELA Mei 2024 di Kota Batu dimana pembahasan adalah peran penting artificial intelligence dalam pembelajaran Bahasa Inggris,”tukas dia.

Ia sebutkan kendati pelatihan tersebut bisa membuat para pengajar bahasa Inggris di Malang berkembang meski , masih perlu ada inovasi dalam pendidikan secara berkelanjutan.

“Saya akan terus aktif dalam hal regenerasi. Caranya membimbing dosen muda serta memberi pelatihan ke guru-guru baru dan juga bangun komunitas profesional yakni IELA dan MGMP Bahasa Inggris,” paparnya.

Tinggalkan Komentar